Rafael Leao Perpanjang Kontrak di AC Milan, Dari UMR ke Gaji Tertinggi

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 12 Mei 2023 | 06:40 WIB
Winger andalan AC Milan, Rafael Leao, dikabarkan telah memperpanjang kontrak hingga 30 Juni 2028. (TWITTER.COM/OPTAPOLO)

BOLASPORT.COM - Setidaknya masih ada kabar baik bagi AC Milan pada pekan ini di mana Rafael Leao sudah dipastikan akan memperpanjang kontrak.

Pekan ini sangat berat bagi AC Milan.

Mereka melihat Rafael Leao mengalami cedera pertamanya pada musim ini dalam laga Liga Italia melawan Lazio (6/5/2023).

Akibatnya, sang penyerang sayap absen dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions menghadapi Inter Milan (10/5/2023).

Tanpa Leao, AC Milan kalah 0-2 dari Inter Milan sehingga mimpi lolos ke final Liga Champions kini berada di ujung tanduk.

Sudah begitu, I Rossoneri kembali kehilangan pemain ketika Ismael Bennacer harus ditarik keluar di awal pertandingan.

Jangan lupa bahwa AC Milan masih harus berjuang untuk finis di 4 besar klasemen Liga Italia musim ini supaya mendapatkan tiket ke Liga Champions 2023-2024.

AC Milan saat ini berada di posisi ke-5 dengan 61 poin dari 34 pertandingan.

Tim asuhan Stefano Pioli tertinggal dari Juventus (66 poin), Lazio (64), dan Inter Milan (63).

Di tengah badai kabar buruk ini, masih ada berita baik buat Tim Merah-Hitam.