Biang Kerok Kericuhan di Final SEA Games 2023 - Indonesia dan Thailand Kompak Tunjuk Wasit Gagal Kontrol Laga

By Bagas Reza Murti - Rabu, 17 Mei 2023 | 10:20 WIB
Momen kericuhan saat laga timnas Indonesia lawan Thailand di final SEA Games 2023. (YOUTUBE.COM)

BOLASPORT.COM - Thailand dan Indonesia sama-sama menunjuk wasit sebagai orang yang memicu kericuhan yang terjadi di final cabor sepak bola putra SEA Games 2023, Selasa (16/5/2023).

Timnas U-22 Indonesia mampu memenangi laga final SEA Games 2023 usai mengandaskan perlawanan Thailand 5-2 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja.

Laga ini dinobatkan jadi laga terpanas final SEA Games sepanjang sejarah, karena terdapat dua kali kericuhan yang terjadi dalam 120 menit jalannnya laga.

Insiden pertama terjadi saat kedudukan menjadi 2-2, Thailand baru saja menyeimbangkan kedudukan pada menit ke-90+7.

Pemain dan staf Thailand langsung berselebrasi di depan bench Indonesia, di mana pelatih dan staf Indonesia sebelumnya selebrasi prematur mengira wasit telah meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.

Baca Juga: Indra Sjafri Buka Suara soal Selebrasi Prematur, Masih Sempat Ingatkan Pemain Timnas U-22 Indonesia untuk Sabar

VNEXPRESS.NET
Kericuhan terjadi dalam laga final SEA Games 2023 antara Timnas U-22 Indonesia dan Thailand, Selasa (16/5/2023).

Kericuhan pecah, ofisial dan pemain cadangan kedua tim saling pukul.

Insiden kedua terjadi, saat kedudukan 3-2 untuk Indonesia.

Kali ini staf dan pelatih Indonesia membalas ke bench Thailand.