Hasil Liga Champions - Man City Lolos ke Final, Bernardo Silva Samai Rekor Lionel Messi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 18 Mei 2023 | 03:53 WIB
Bernardo Silva merayakan gol untuk Manchester City ke gawang Real Madrid dalam laga leg 2 babak semifinal Liga Champions 2022-2023 di Etihad Stadium, Rabu (17/5/2023). (TWITTER.COM/MANCITY)

Akan tetapi, bola sempat membentur badan Eder Militao dan justru masuk ke dalam gawang Courtois dengan nyaman.

Skor pun berubah menjadi 3-0 untuk keunggulan tuan rumah atas tim tamu.

Pertandingan berjalan semakin ketat selama 10 menit terakhir babak kedua berjalan.

Baca Juga: Liga Champions adalah Kompetisinya Real Madrid, Man City Jangan Jemawa

Manchester City malah berhasil menambah keunggulan menjadi 4-0 berkat aksi pemain pengganti, Julian Alvarez.

Alvarez mampu membuat Courtois memungut bola dari gawangnya lewat tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti usai menerima umpan terobos dari Phil Foden.

Hingga wasit Szymon Marciniak meniup peluit panjang, skor 4-0 untuk kemenangan Manchester City tidak berubah sama sekali.

Dengan hasil ini, Manchester City berhasil lolos ke final Liga Champions dan akan menantang Inter Milan.

Manchester City 4-0 Real Madrid (Bernardo Silva 23', 37', Eder Militao 76'-bd, Julian Alvarez 90+1') (Man City menang agregat 5-1)

Berikut susunan pemain Manchester City vs Real Madrid yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:

Manchester City (3-2-4-1): 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 3-Ruben Dias, 25-Manuel Akanji; 5-John Stones, 16-Rodri; 20-Bernardo Silva, 17-Kevin De Bruyne (47-Phil Foden 84'), 8-Ilkay Guendogan, 10-Jack Grealish; 9-Erling Haaland (19-Julian Alvarez 90')

Pelatih: Pep Guardiola

Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 2-Dani Carvajal, 3-Eder Militao, 4-David Alaba, 12-Eduardo Camavinga; 15-Federico Valverde, 8-Toni Kroos, 10-Luka Modric (22-Antonio Ruediger 63'); 21-Rodrygo Goes, 9-Karim Benzema, 20-Vinicius Junior

Pelatih: Carlo Ancelotti

Wasit: Szymon Marciniak (Polandia)