Legenda Thailand Minta Staf Pelatih yang Terlibat Kerusuhan di Final SEA Games 2023 Dipecat, Kalau Tidak Akan Hancur

By Arif Setiawan - Kamis, 18 Mei 2023 | 17:00 WIB
Ofisial tim Thailand meminta maaf ke manajer timnas U-22 Indonesia, Sumardji (Tiktok Chandra Margatama)

BOLASPORT.COM - Legenda timnas Thailand, Piyapong Pue-on turut memberikan komentar terkait kerusuhan yang terjadi di final SEA Games 2023.

Sebagai informasi, final SEA Games 2023 mempertemukan timnas U-22 Indonesia versus Thailand.

Laga ini berlangsung di Olympic Stadium, Kamboja pada Selasa (16/5/2023).

Dalam kesempatan tersebut, kedua tim bermain imbang 2-2 pada waktu normal.

Laga kemudian dilanjutkan ke babak extra time.

Pada babak extra time ini lah situasi sempat memanas.

Puncaknya, kericuhan terjadi setelah Irfan Jauhari mencetak gol pada menit ke-92.

Kericuhan itu tak hanya melibatkan para pemain tapi juga staf pelatih kedua tim.

Wasit lalu mengeluarkan lima kartu merah atas kejadian ini.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Indonesia Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024