Tak Hanya Peluit Wasit, Timnas U-22 Indonesia Juga Mengalami Prank Kartu Merah dari Wasit Pada Final SEA Games 2023

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 20 Mei 2023 | 14:45 WIB
Timnas U-22 Indonesia asuhan Indra Sjafri berhasil mengamankan emas SEA Games 2023 setelah mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 pada Selasa (16/5/2023). (PSSI)

Indra Sjafri mengaku bahwa pelaku pemukulan adalah sekretarisnya sendiri dan sedang mengalami perawatan.

Sementara wasit dimata Indra Sjafri mengganjar pelatih kiper Timnas U-22 Indonesia tersebut karena punya postur yang sama dengan sekretaris nya tersebut.

Sahari Gultom pun terpaksa harus keluar menuju ruang ganti karena kesalahan wasit tersebut.

"Satu lagi, yang mukul, yang bikin masalah itu namanya Tegar, admin atau sekretaris saya," ujar Indra Sjafri.

"Dia lari dan ditandu itu tuh, yang kartu merah malah pelatih kiper saya (Sahari Gultom), karena wasit menganggap dia yang melakukan pemukulan."

"Sahari bilang itu bukan saya, Tegar kan sudah ditandu ke dalam dan sudah tak terlihat lagi orangnya."

"Yang benar-benar berbuat, sudah ditandu, sementara Sahari yang masih tersisa, yang mirip badannya, langsung dikasih kartu merah sama wasit," lanjutnya.