Hasil Malaysia Masters 2023 - Keunggulan Lanny/Ribka Dipatahkan Wakil Korea

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 23 Mei 2023 | 18:17 WIB
Aksi Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto saat membela Indonesia pada laga pertama penyisihan Grup B Sudirman Cup 2023 melawan Kanada, Senin (15/5/2023) (PBSI.ID)

BOLASPORT.COM - Ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, harus mengakui keunggulan lawannya pada babak pertama Malaysia Masters 2023.

Lanny/Ribka dihentikan wakil Korea Selatan, Baek Ha-na/Lee So-hee.

Sempat memimpin cukup nyaman hingga interval gim pertama, pasangan Merah Putih itu harus takluk dalam permainan dua gim langsung.

Lanny/Ribka kalah, dengan skor 19-21, 11-21 pada pertandingan yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (23/5/2023).

Jalannya Pertandingan

Lanny/Ribka mampu mendapatkan poin pembuka usai serangan bertubi dari Lanny di depan net tak mampu diantisipasi lawan.

Pasangan Indonesia masih tetap unggul di awal-awal laga dengan skor 4-1.

Lanny/Ribka cukup mampu mengimbangi permainan ganda putri Korea itu dengan mencoba terus menekan.

Pengembalian menyilang yang baik dari Ribka membuat pasangan Indonesia menjauh pada 8-5 usai dipepet dengan selisih satu angka dari lawan.

Reli panjang terjadi, Lanny/Ribka menunjukkan pertahanan yang solid saat digempur hingga pasangan Korea melakukan kesalahan sendiri.