Si Kembar Timnas Indonesia Siap Hadang Lionel Messi dkk

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 28 Mei 2023 | 18:30 WIB
Sejumlah pemain timnas Indonesia yakni Witan Sulaeman, Rizky Ridho, Yance Sayuri, dan Pratama Arhan sedang berlatih di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Senin (20/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Selain itu, ini adalah kesempatan kedua setelah dia mendapatkan debut bersama skuad Garuda setelah laga melawan Burundi Maret lalu.

"Apalagi semua sudah tahu kalau 19 Juni Indonesia lawan Argentina."

"Jadi menurut saya ini kesempatan yang sangat berharga dan kesempatan yang tidak datang dua kali selama karier saya," kata Yance Sayuri dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Timur.

Baca Juga: Komentar Luis Milla setelah Persib Kirim Pemain Terbanyak ke TC Timnas Indonesia

Saudara kembar dari Yakob Sayuri ini menambahkan bahwa kesempatan untuk bermain melawan pemain kelas dunia merupakan hal yang langka.

Apalagi, bintang PSG Lionel Messi masuk dalam skuad yang akan menjalani tur Asia nanti.

"Bisa bermain lawan tim juara dunia."

"Yang paling saya bersyukur kalau Messi ikut ke Indonesia berarti saya bisa bermain lawan pemain terbaik di dunia," tambahnya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri PSM Makassar, Yance Sayuri, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).

Berposisi di sektor bek kiri, pemain asal PSM Makassar ini akan dihadapkan dengan persaingan yang sengit.