Karena Undangan dari Presiden Jokowi, Ernando Ari Absen di Hari Pertama TC Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 2 Juni 2023 | 19:00 WIB
Kiper timnas U-22 Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, saat ditemui di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Jumat (19/5/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Persebaya Surabaya, Ernando Ari ungkapkan jadwal bergabungnya ke TC Timnas Indonesia.

Ernando Ari bisa dipastikan jadi satu-satunya pemain Timnas Indonesia yang saat ini membela klub Persebaya Surabaya.

TC Timnas Indonesia juga dilaksanakan di Kota Surabaya.

Untuk jadwalnya sendiri bakal dilaksanakan pada 5 Juni 2023.

Sebelumnya pernyataan TC Timnas Indonesia pada tanggal 5 Juni tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Umum PSSI yaitu Zainudin Amali.

"Tanggal 5 Juni 2023, coach Shin Tae-yong akan mengumpulkan mereka di Surabaya."

"Mungkin belum semua pemain yang akan kumpul seperti Sandy Walsh dan Elkan Baggott."

"Tapi semoga saja pada saat pertandingan melawan Palestina semua pemain sudah terkumpul," ucap Amali. 

Baca Juga: FIFA Matchday Juni 2023 - Timnas Indonesia Dipandang Tinggi Oleh Argentina, Sementara Malaysia Klaim Tolak Lawan Albiceleste

Meski begitu, Ernando Ari mengaku bakal absen di hari pertama TC Timnas Indonesia.

Pasalnya, penjaga gawang asal Semarang tersebut mendapatkan undangan dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).

Ernando Ari diundang bersama seluruh skuad Timnas U-22 Indonesia yang berhasil memenangkan medali emas SEA Games 2023.

Acara tersebut bakal dilaksanakan pada tanggal 5 Juni 2023.

Tanggal acara tersebut berbarengan dengan hari pertama TC Timnas Indonesia.

"Mungkin karena saya dapat undangan dari Presiden, yang medali emas SEA Games itu tanggal 5," ujar Ernando Ari di Lapangan THOR, Surabaya, pada Jumat (2/6/2023) sore.

"Mungkin baru gabung tanggal 6 baru gabung di Surabaya," lanjutnya.

Kembali ke Ernando, penjaga gawang asal Semarang tersebut yakin untuk mendapatkan dispensasi dari pelatih kepala Persebaya Surabaya, Aji Santoso untuk ikuti TC klub.

Baca Juga: Hanya Lawan Papua Nugini dan Kepulauan Solomon, Malaysia Janjikan Lawan Arab Saudi di FIFA Matchday Selanjutnya

Seperti yang diketahui, Persebaya Surabaya bakal bertolak ke Yogyakarta untuk melakukan TC lanjutan.

Ernando Ari hanya absen di hari pertama TC Timnas Indonesia.

"Ya karena yang timnas sudah kirim surat izin ke Persebaya dan mungkin sudah izin ke Coach Aji," ujar Ernando.

"Kalaupun sudah diizinkan pasti berangkat ke Timnas."

"Tapi mungkin coach Aji pasti izinkan, jadi insya allah saya stay di Surabaya, karena TC nya di Surabaya," lanjutnya.

TC Timnas Indonesia dilaksanakan di Surabaya karena beberapa hal.

Pasalnya, Timnas Indonesia sendiri bakal mengawali FIFA Matchday Juni 2023 saat menghadapi Palestina pada 14 Juni 2023.

Pertandingan tersebut bakal dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.