Formula E 2023 Jakarta ePrix: Pascal Wehrlein Keluhkan Debu Sirkuit

By Abdul Rohman - Minggu, 4 Juni 2023 | 21:20 WIB
Detik-Detik Pascal Wehrlein Pembalap TAG Hever Porsche formule E naiki Podium (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

“Ya menurut saya tadi balapannya sulit, tapi saya tetap mendapat beberapa poin yang bagus," kata pria berusia 28 tahun tersebut.

"Sangat sulit untuk menyalip hari ini."

"Mungkin hanya bisa dilakukan dengan mengambil banyak risiko dan saya sudah melakukan semuanya yang saya bisa," tutur Pascal Wehrlein.

Baca Juga: Jelang Liga 1, Persija Jakarta Justru Pinjamkan 3 Pemain Berlabel Timnas U-20 Indonesia ke Klub Lain

Lebih lanjut, Pascal Wehrlein, berjanji akan menyelesaikan sisa seri Formula E 2023 dengan baik.

Berdasarkan rencana, seri ke-12 Formula E 2023 digelar di Portland, Amerika Serikat, Sabtu (24/6/2023).

“Jadi kami akan berjuang keras hingga akhir musim," kata Pascal Wehrlein.

"Dan tidak sabar untuk melihat hasilnya nanti,” tutupnya.

Sebelumnya, pada seri ke-10 Formula E yang juga berlangsung di AGI Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Sabtu (3/6/2023), Pascal Wehrlein, keluar sebagai pemenang.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)