Indonesia Open 2023 - Obat Luka Kento Momota Saat Dibuat Ambyar Musuh Bebuyutan Anthony Ginting

By Agung Kurniawan - Selasa, 13 Juni 2023 | 15:45 WIB
Atlet bulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, sedang bertanding dalam ajang Indonesia Open 2023 di Istora, Senayan, Jakarta, Selasa (13/6/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Hal tersebut karena dia datang ke Indonesia Open 2023 tanpa target khusus mengingat kondisinya yang belum siap bersaing.

Selain itu, Momota sangat senang bisa menunjukkan aksinya di Istora Senayan, arena yang membuatnya seperti rumah sendiri karena banyaknya dukungan.

"Sebenarnya saya tidak ada target khusus ketika ke sini," ucap Momota menjelaskan.

"Tapi saya sangat suka berada di sini karena banyak orang yang datang dan mendukung."

"Memang, tadi pertandingannya berat untuk saya, tapi karena banyak yang mendukung, saya selalu suka main di sini," imbuhnya.

Usai mengalahkan Momota, NG akan berjumpa wakil India Prannoy HS pada babak kedua Indonesia Open 2023.

Fase 16 besar Indonesia Open 2023 akan bergulir pada Kamis, lusa (15/6/2023).

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2023 - 38 Menit Ambisi Zacha/Bela Dikubur Ganda Terbaik Thailand