Fabio Quartararo Justru Beri Selamat untuk Marc Marquez usai Crash Berulang Kali

By Nestri Y - Senin, 19 Juni 2023 | 14:45 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, di sela-sela sesi Practice MotoGP Spanyol 2023 di Sirkuit Jerez, Jumat (28/4/2023) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Fabio Quartararo punya sudut pandang sendiri dalam menyikapi insiden kecelakaan berulang kali yang menimpa Marc Marquez sampai di MotoGP Jerman 2023.

Balapan di Sirkuit Sachsenring, Jerman, pada Minggu (18/6/2023) kemarin sama-sama tidak berakhir positif bagi Quartararo maupun Marquez.

Marquez terpaksa absen dari balapan utama setelah mengalami kecelakaan pada sesi pemanasan (warm-up).

Itu adalah kecelakaan kelima kalinya dalam kurun waktu 40 jam sejak gelaran MotoGP Jerman 2023 dimulai pada JUmat (16/6/2023).

Kecelakaan kelima itulah yang membuat Marquez akhirnya resmi memilih absen dari balapan utama.

Ibu jari kirinya patah, pergelangan kaki kanannya memar.

Akumulasi kecelakaan sang juara dunia delapan kali itu mungkin terlihat miris.

Marquez terus-menerus memaksakan daya motor RC213V Honda miliknya agar bisa mengimbangi dan kompetitif di grid.

Performa jebloknya justru makin terlihat di sebuah Sirkuit yang sejatinya dikenal sebagai sirkuit kekuasaan Marquez, yang pernah mendapat julukan Raja Sachsenring dengan kemenangan 10 kali dia secara beruntun pada tahun 2010-2019.

Baca Juga: Weekend Neraka Marc Marquez di MotoGP Jerman 2023, Belah Ducati Jadi 2 dan Salam Jari Tengah