Boro-boro ke Yamaha, Jorge Martin Tegaskan Tak Mau Pindah dari Skuad Ducati

By Nestri Y - Jumat, 23 Juni 2023 | 16:15 WIB
Jorge Martin berpelukan dengan kru tim Prima Pramac Ducati usai jadi juara MotoGP Jerman 2023, di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Minggu (18/6/2023) (MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Prima Pramc Racing, Jorge Martin, semakin menegaskan bahwa ia tidak tertarik pindah tim dan akan menetap di bawah naungan Ducati pada MotoGP 2024.

Seiring dengan rumor yang terus mengaitkan Martin didekati Yamaha semakin menguat, pembalap asal Spanyol itu akhirnya kembali buka suara dengan lebih tegas.

Sebelumnya, hampir dalam satu bulan terakhir, juara dunia Moto3 itu ytgmemang kerap diisukan bakal keluar dari skuad Ducati.

Rumor itu berdasar dari klausul kontrak Martin yang diakui sang pembalap Spanyol itu sendiri.

Di mana dalam klausul kontrak dua tahun bersama Ducati (di tim satelit Prima Pramac), ia dibolehkan pergi jika ada tim pabrikan yang menawarinya kontrak. 

Namun, juara MotoGP Jerman 2023 itu kini bagai sudah memagari dirinya sendiri dari pinangan pabrikan lain.

Martin menegaskan bahwa ia tidak menemukan alasan untuk hengkang dari skuad Ducati.

Pertimbangan soal di man dia akan berada. Apakah masih di tim satelit seperti saat ini atau ditarik ke tim pabrikan, tampaknya sudah tidak terlalu membuatnya gusar.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2023 - Bradl Berharap Marc Marquez Sedikit Ambil Risiko

"Saya senang di mana saya berada saat ini," ucap Martin menjelang MotoGP Belanda 2023 akhir pekan ini, dikutip BolaSport.com dari Autosport.