Rekap AVC Challenge Cup 2023 - Performa Mega dari Megawati, Indonesia Tantang Vietnam di Final

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 25 Juni 2023 | 00:00 WIB
Opposite timas bola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, melakukan spike saat pertandingan menghadapi Taiwan pada semifinal AVC Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, 24 Juni 2023. (ASIANVOLLEYBALL.NET)

BOLASPORT.COM - Tim nasional bola voli putri Indonesia mencetak kemenangan dramatis untuk lolos ke final AVC Challenge Cup 2023.

Indonesia mengalahkan Taiwan dengan skor 3-2 (22-25, 26-24, 22-25, 25-20, 15-12) dalam pertandingan yang digelar di GOR Tri Dharma, Jawa Timur, Sabtu (24/6/2023).

Pertandingan berjalan dengan alot. Setelah selalu menang 3-0, Indonesia dipaksa berjibaku hingga lima set dalam pertandingan dengan total durasi 2 jam 27 menit.

Baca Juga: Hasil AVC Challenge Cup 2023 - Lewati Ujian Sesungguhnya, Indonesia ke Final usai Berjuang 2Jam

Dengan demikian, Indonesia tinggal selangkah lagi menuju kompetisi liga antar-negara.

Juara AVC Challenge Cup 2023 berhak tampil di Challengers Cup yang akan berlangsung pada bulan Juli nanti.

Challengers Cup merupakan ajang dengan kasta kompetisi tepat di bawah Volleyball Nations League (VNL). Juara Challengers Cup akan mendapatkan promosi ke VNL.

"Syukur alhamdulillah berkat doa dan dukungan masyarakat Indonesia, kami bisa lolos ke babak final," kata pelatih timnas putri, Alim Suseno, dilansir dari Antaranews.com.

Alim sendiri merasa anak asuhnya sebenarnya bisa menang lebih cepat.

Indonesia kewalahan pada tiga set pertama. Saat set ketiga Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi dkk. bahkan kalah walau sempat unggul jauh 12-6.