Belum Debut, Messi Sudah Direpotkan oleh Urusan Internal Inter Miami

By Sri Mulyati - Selasa, 27 Juni 2023 | 08:45 WIB
Lionel Messi harus direpotkan oleh urusan internal Inter Miami meski belum menjalani debut secara resmi. (JASON REDMOND/AFP)

Namun, pemain berjuluk La Pulga tersebut tidak perlu takut dengan sosok pelatih baru.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Inter Miami berpeluang menunjuk Gerardo “Tata” Martino sebagai pelatih baru untuk menggantikan Neville.

Tata Martino bukanlah sosok asing bagi Messi karena keduanya pernah bekerja sama di Barcelona.

Messi bahkan sempat berkomentar positif saat masih berada di bawah asuhan Tata Martino pada 2013.

“Saya menyukai Tata Martino yang bisa membawa timnya bermain baik,” ucap Messi.

“Hal tersebut membuat saya menaruh rasa hormat yang besar untuknya,” kata pemain berusia 36 tahun tersebut.

TWITTER.COM/TRKSPORTS
Gerardo 'Tata' Martino bersama dengan Lionel Messi saat masih sama-sama di Barcelona.

Baca Juga: Kata Ilkay Guendogan, Hanya Messi dan Ronaldo yang Layak Jadi Pembanding Erling Haaland

Martino sendiri memiliki pengalaman melatih selama 25 tahun di berbagai kompetisi.

Pengalamannya di MLS juga bisa membantu Inter Miami keluar dari posisi juru kunci pada saat ini.