Ayahnya Jadi Ketum PSSI, Anak Erick Thohir Pilih Mundur dari Persis Solo

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 27 Juni 2023 | 14:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sempat memberikan senyuman saat hadir dalam sesi jumpa pers di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (24/6/2023) sore. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Presiden Komisaris PT Persis Solo Saestu (PSS), Mahendra Agakhan Thohir, menyatakan mundur dari posisinya di klub kebanggaan kota Surakarta itu.

Keputusan ini diambil karena ayah kandungnya yang bernama Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI.

Erick Thohir terpilih menjadi Ketua Umum PSSI sejak 16 Februari 2023.

Mantan Presiden Inter Milan itu menggantikan posisi dari Mochamad Iriawan.

Usai ayahnya terpilih, Mahendra Agakhan Thohir meletakan jabatannya itu sebelum Liga 1 2023/2024 bergulir.

Adapun Liga 1 2023/2024 akan dimulai pada 1 Juli mendatang.

Baca Juga: Tekad Rudy Eka Bawa Timnas Putri U-19 Indonesia Berbicara Banyak di Piala AFF Wanita U-19 2023

Pemuda berusia 22 tahun itu sebelumnya telah menjadi Presiden Komisaris sejak tahun 2021.

Keputusan ini sekaligus menghindari konflik kepentingan karena Erick Thohir menjadi Ketum PSSI.

"Alasan utamanya untuk menghindari konflik kepentingan karena Bapak kini Ketum PSSI."