Dua Kali Dihentikan Vietnam, Kata Yolla Lihat Sosok Alim Suseno Tangani Mental Pemain

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 28 Juni 2023 | 18:00 WIB
Yolla Yuliana (tengah) saat beraksi membela timnas Voli Putri Indonesia melawan Makau pada AVC Challenge Cup 2023, Minggu (18/6/2023) (PBVSI.OR.IR)

PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM
Pelatih Timnas Voli Putri, Alim Suseno yang ditemui usai latihan persiapan menuju Sea Games Kamboja 2023, di kawasan Sentul, Jawa Barat, Kamis (13/04/2023).

Yolla mengatakan skuad timnas Merah-Putih telah mendapatkan pengalaman yang berharga dari segi mental pada AVC Challenge Cup 2023.

"Yang pasti mental, dan kualitas permainan kita juga jadi bisa ngimbangin lawan, jadi kalau misalkan kita flashback ke kemarin (AVC Challenge Cup)," kata Yolla.

"Kenapa kita kalah sama lawan karena permainan kita lama, lambat gitu."

"Sekarang tempo kita speednya udah ada temponya udah ada gitu, jadi kita bisa bersaing dengan negara lain dan ya itu pertamanya sih mental."

"Karena seperti SEA Games kemarin, mau kita sejago apapun kalau mental kita yang 'wah final nih semi final nih pasti udah buyar udah kacau gitu'," ujar Yolla.

Baca Juga: Ranking Voli Dunia Usai AVC Challenge Cup 2023 - Indonesia Tembus 60 Besar, Di Bawah Filipina