Tanggal 1 Juli Sudah Amankan 2 Pemain Baru, AC Milan Bekerja Lebih Cepat Tanpa Paolo Maldini

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 1 Juli 2023 | 08:00 WIB
Salah satu pemain baru AC Milan menjelang musim 2023-2024, Marco Sportiello, yang sudah bergabung pada 28 Juni 2023. (TWITTER @ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Dengan tidak lagi punya Paolo Maldini sebagai direktur teknik, AC Milan ternyata malah bekerja lebih cepat dengan sudah mengamankan dua pemain baru sebelum tanggal 1 Juli.

Bursa transfer musim panas menjelang kompetisi 2023-2024 baru resmi dibuka pada 1 Juli 2023.

Akan tetapi, AC Milan sudah mengamankan 2 pemain baru untuk musim depan.

Pada 28 Juni lalu, kiper Marco Sportiello bergabung dengan gratis dari Atalanta.

Kemudian pada Jumat (30/6/2023), AC Milan meresmikan perekrutan Ruben Loftus-Cheek dari Chelsea.

Dengan resmi menggaet 2 pemain baru sebelum 1 Juli, AC Milan bekerja lebih cepat jika dibandingkan saat Paolo Maldini masih mengurus transfer klub.

Saat ini urusan transfer Setan Merah ditekel oleh duet Giorgio Furlani sebagai CEO klub dan Geoffrey Moncada, yang sebelumnya hanya menjabat sebagai pencari bakat.

Saat masih menjadi direktur teknik, Paolo Maldini tidak pernah bisa bekerja secepat Furlani-Moncada.

Baca Juga: RESMI - AC Milan Datangkan Target Warisan Paolo Maldini dari Chelsea

Mantan bek AC Milan itu tidak pernah bisa mengamankan dua pemain baru sebelum bursa transfer resmi dibuka.

Pada 2019-2020, musim pertama Maldini menjadi direktur teknik AC Milan, perekrutan pemain baru pertama adalah Theo Hernandez.

Pemain Prancis yang sekarang menjadi bek kiri andalan AC Milan itu baru resmi direkrut dari Real Madrid pada 5 Juli 2019.

Musim berikutnya, pemain baru pertama yang datang adalah Emil Roback.

Penyerang yang ketika itu masih berusia 17 tahun didatangkan dari Hammarby pada 14 Agustus 2020.

Satu-satunya perekrutan pemain baru yang sukses dilakukan Maldini sebelum bursa transfer dibuka adalah saat AC Milan menggaet Mike Maignan.

Sang penjaga gawang resmi bergabung pada 27 Mei 2021.

Saat itu AC Milan memang harus bergerak cepat untuk mendapatkan pengganti Gianluigi Donnarumma sebelum musim 2021-2022 dimulai.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Rekrutan Ke-4 AC Milan, Gelandang yang Tolak Timnas Indonesia

Musim lalu, Maldini baru mengamankan perekrutan Divock Origi pada 5 Juli 2022.

Pada 1 Juli 2022, AC Milan memang mendatangkan Yacine Adli dan Tommaso Pobega.

Namun, kesepakatan untuk transfer Adli sudah terjadi pada tengah musim sebelumnya sedangkan Pobega hanya kembali dari masa peminjaman di Torino.

Aksi Furlani-Moncada mengamankan 2 pemain baru sebelum 1 Juli 2023 mungkin bisa menjadi tanda-tanda baik bagi Milanisti.

Walaupun transfer Loftus-Cheek terbilang hanya melanjutkan pekerjaan Maldini, setidaknya Furlani-Moncada sejauh ini membuktikan diri mampu bekerja cepat.

AC Milan sudah akan memulai pemusatan latihan untuk musim 2023-2024 pada 10 Juli mendatang.

Siapa tahu saat itu sudah semakin banyak pemain baru yang kedatangannya sukses diresmikan oleh Furlani-Moncada.

AC Milan masih dikaitkan dengan banyak nama untuk bursa transfer musim panas ini.

Di antaranya adalah Daichi Kamada (eks Eintracht Frankfurt), Carney Chukwuemeka (Chelsea), Christian Pulisic (Chelsea), Samuel Chukwueze (Villarreal), dan Arda Guler (Fenerbahce).