Jawaban Bernardo Tavares Terkait Pemain PSM yang Berjatuhan Saat Lawan Persija

By Wila Wildayanti - Selasa, 4 Juli 2023 | 11:00 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan pertama Liga 1 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, berbicara soal pemainnya yang banyak berjatuhan saat pertandingan melawan Persija Jakarta.

PSM dijamu Persija dalam laga pekan perdana Liga 1 2023/2024 yang berlansung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023).

Dalam laga ini tim berjuluk Juku Eja hanya mampu menahan tim tuan rumah dengan skor 1-1.

Namun, dalam pertandingan ini baik pelatih PSM maupun Persija sama-sama merasa geram.

Baca Juga: Kesulitan Hadapi PSM, Thomas Doll Jera Persija Tampil Tanpa Striker

Apabila pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll merasa geram karena pemain PSM yang terkesan mengulur-ulur waktu dengan berjatuhan di lapangan.

Pemain akan merasa kesakitan di lapangan, namun saat tim medis masuk ke lapangan pemain akan berdiri dan tak ada masalah apapun.

Kejadian yang berulang-ulang itu pun membuat pelatih asal Jerman tersebut marah.

Thomas Doll bahkan mengkritik permainan PSM yang karena suka mengulur waktu tak jelas.

Sehingga Persija dinilai kehilangan ritme permainan karena saat dalam posisi siap menyerang, tiba-tiba satu pemain lawan berjatuhan tak jelas.