Piala AFF U-23 2023 - Timnas U-23 Indonesia Dipimpin Shin Tae-yong, Vietnam Punya Pelatih Baru

By Arif Setiawan - Selasa, 11 Juli 2023 | 21:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sebagai informasi, Hoang Anh Tuan sebelumnya menukangi timnas U-20 Vietnam.

Penunjukan Hoang Anh Tuan sendiri bukannya tanpa alasan.

Hal tersebut tak terlepas dari adanya niat membawa beberapa pemain U-20 ke Piala AFF U-23 2023.

"Banyak pemain pelatih Hoang Anh Tuan ya kini menjadi andalan tim nasional."

"Itu sebabnya VFF menaruh kepercayaan kepada pelatih Hoang Anh Tuan dalam melatih tim muda."

"Mudah-mudahan pelatih Hoang Anh Tuan akan terus mendapat dukungan dari semua orang untuk menyelesaikan tugas yang diberikan," kata Tran Anh Tu selaku Wakil Presiden VFF, dilansir BolaSport.com dari thethao247.

Sementara itu, Piala AFF U-23 2023 dijadwalkan bergulir pada 17 hingga 26 Agustus 2023.

Pada kesempatan ini, Thailand berlaku sebagai tuan rumah.

Baca Juga: PSSI Diminta Buat Tim Pencari Fakta Terkait Kasus Pungli di Wasit Liga 1

Timnas U-23 Indonesia dan Vietnam sendiri berada di grup yang berbeda.