AVC Challenge Cup 2023 - Rekor Sangar Indonesia Diobrak-abrik Thailand, Tak Ada Tempat untuk Derbi ASEAN

By Agung Kurniawan - Kamis, 13 Juli 2023 | 18:50 WIB
Laga antara Thailand dan Indonesia pada babak enam besar AVC Challenge Cup 2023 (ASIANVOLLEYBALL.NET)

Pada akhir kompetisi, Indonesia menyempurnakan perjalanan mereka pada SEA Games 2023 dengan merebut medali emas.

Medali emas itu menorehkan Indonesia mencatatkan hattrick sejak edisi 2019 di Filipina dan 2022 di Vietnam.

Rekor impresif tersebut mampu dilanjutkan Farhan Halim dkk pada ajang AVC Challenge Cup 2023 setidaknya hingga fase 12 besar.

Indonesia mengawali turnamen ini dengan meyakinkan melalui kemenangan 3-1 (25-21, 25-19, 20-25, 25-17) atas Sri Lanka pada laga pembuka pul F.

Baca Juga: AVC Challenge Cup 2023 - Jadi Calon Lawan Indonesia di Semifinal, Vietnam Malah Diremehkan Negara Sendiri

Setelah itu, mereka juga melibas Bahrain yang selama ini menjadi momok dengan skor 3-2 (33-31, 25-27, 21-15, 25-23, 15-11) untuk menjadi juara grup.

Taji Indonesia terus berlanjut pada babak 12 besar di mana pada fase ini berjumpa dengan Kazakhstan.

Kemenangan sempurna 3-0 (30-28, 25-21, 25-15) menjadi milik Indonesia sebagai modal menantang Thailand.

Kekalahan dari tim yang diarsiteki Park Ki-won tersebut membuat Indonesia kian memiliki rapor merah dalam rekor pertemuan.

Hasil manis yang didapat Thailand hari ini membuat mereka semakin dominan saat berjumpa Indonesia setidaknya dalam tiga pertemuan terakhir.