Kalah dari Thailand, Pelatih Timnas U-19 Wanita Indonesia Kritik Wasit Asal Vietnam

By Arif Setiawan - Jumat, 14 Juli 2023 | 09:40 WIB
Pelatih timnas U-19 Wanita Indonesia, Rudy Eka Priyambada (PSSI)

"Tapi itulah sepak bola ya, dan juga saya bilang ke pemain kiranya ya sudah kita lupakan hari ini, kita masih ada hari esok," kata Rudy, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Tak sampai di situ, Rudy menilai penerapan VAR bisa menjadi solusi.

Tepatnya yakni solusi untuk mengurangi kesalahan-kesalahan dari wasit dalam mengambil keputusan.

"VAR mungkin menjadi salah satu solusi ya."

"Mungkin bisa diperbaiki lagi kedepannya."

"Dan juga lebih selektif lagi dalam penugasan wasitnya, sekiranya bisa netral, bukan dari empat semifinalis," ujarnya.

PSSI
Para pemain timnas U-19 wanita Indonesia yang memeluk Marsela Awi dan melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Timor Leste dalam laga perdana Grup A Piala AFF U-19 Wanita 2023, di Stadion Gelora Bung Sriwijaya, Palembang, Rabu (5/7/2023).

Sementara itu, timnas U-19 Wanita Indonesia masih harus melawan Myanmar pada tanggal 15 Juli 2023.

Ini merupakan laga perebutan tempat ketiga.

Sedangkan partai final mempertemukan Vietnam versus Thailand.