Live Streaming AVC Challenge Cup 2023 - Start 09.00 WIB, Indonesia Vs Australia Berebut Posisi Ke-5

By Delia Mustikasari - Sabtu, 15 Juli 2023 | 08:40 WIB
Aksi outside Hitter timnas voli Indonesia, Doni Haryono, saat menghadapi Thailand pada babak 6 besar AVC Challenge Cup 2023 yang digelar di Hall 1 University of Taipei, Taiwan, Kamis, 13 Juli 2023 (ASIANVOLLEYBALL.NET)

BOLASPORT.COM - Timnas voli putra Indonesia akan berebut posisi kelima dengan Australia pada laga terakhir AVC Challenge Cup 2023, Sabtu (15/7/2023) di University of Taipei, Taiwan.

Laga antara kedua negara dijadwalkan mulai pukul 09.00 WIB atau sebelum partai final yang mempertemukan Thailand dan Bahrain digelar.

Bahrain yang ditaklukkan Indonesia pada babak penyisihan grup malah melaju lebih jauh ke partai puncaj setelah mengalahkan Korea Selatan dan Australia.

Tiket final didapat Bahrain setelah menumbangkan unggulan Korea Selatan pada semifinal dengan skor telak 3-0 (35-33, 25-23, 25-20).

Sebelumnya pada babak enam besar, Naser Anan dkk memenangi laga atas Australia 3-1 (25-19, 25-22, 18-25, 25-18).

Australia termasuk tim berat  dan termasuk satu favorit juara pada AVC Challenge Cup 2023 karena pernah mengikuti Volleyball Nations League (VNL) atau liga voli dunia, musim lalu.

Salah satu pemain timnas voli putra Australia, yakni Hamish Hazelden, pernah berseragam Kudus Sukun Badak yang berkompetisi di Proliga edisi 2023.

Tetapi, Hamish Hazelden gagal menuai hasil manis saat membela Kudus Sukun Badak.

Mengingat klub voli asal Jawa Tengah tersebut gagal menembus babak final four Proliga 2023.

Sementara itu, Thailand melaju ke laga final AVC Challenge Cup 2023 usai menumbangkan Vietnam yang mendapatkan privilese ke empat besar duluan.