Mantap! Erick Thohir Ungkap Bali Pecahkan Rekor Tak Terduga Peserta Seleksi Timnas U-17 Indonesia

By Wila Wildayanti - Minggu, 16 Juli 2023 | 20:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat berbincang dengan para pemain yang tengah ikut menjalani seleksi timnas U-17 Indonesia di Bali United Training Center, Pantai Purnama, Minggu (16/7/2023). (Istimewa)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebut Bali berhasil pecahkan rekor jumlah peserta seleksi timnas U-17 Indonesia yang dipersiapkan buat Piala Dunia U-17 2023.

PSSI menggelar seleksi pemain timnas U-17 Indonesia selama dua hari yakni Sabtu (15/7/2023) dan Minggu (16/7/2023) di Bali.

Untuk seleksi ini pun dipusatkan di Pemusatan latihan Bali United, di Pantai Purnama, Gianyar.

Seleksi pencarian skuad Garuda Asia di Bali ini memang berbeda dengan beberap kota sebelumnya.

Baca Juga: Erick Thohir Bicara Pentingnya Sinergi dalam Pembinaan Usia Muda

Seleksi dilangsungkan selama dua hari bukan tanpa alasan dan pertimbangan.

PSSI menggelar seleksi dalam dua hari ini karena beberapa peserta ikut berkumpul di Bali.

Terdapat dari beberapa kota seperti Nusa Tenggara Barat, Jawa Timur, Nusantara Timur, Papua, dan juga Maluku.

Beberapa peserta kota lain memang masih bisa ikut bergabung karena PSSI juga ingin menghemat waktu.

Oleh karena itu, tidak semua kota di Indonesia didatangi PSSI untuk menggelar seleksi.