Ketum PSSI Erick Thohir Bantah Direktur Teknik PSSI Joachim Loew

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 17 Juli 2023 | 20:15 WIB
Mantan pelatih timnas Jerman, Joachim Loew, hadir dalam partai perpisahan melawan timnas Liechtenstein dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Volkswagen Arena. (TWITTER.COM/DFB_TEAM_EN)

"Kalau saya tentu maunya ya sebesar itu," kata Erick Thohir, Senin (17/7/2023).

Menurut Erick Thohir, Direktur Teknik PSSI nanti harus memberikan dampak positif terhadap timnas Indonesia.

Direktur Teknik PSSI itu bisa membantu target PSSI untuk masuk ke dalam 100 besar ranking FIFA. 

Selain itu, timnas Indonesia juga harus bisa memainkan pertandingan di level internasional dengan bagus.

Direktur Teknik PSSI ini juga harus mendampingi timnas U-17 Indonesia yang akan mempersiapkan diri tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga: TC Timnas U-17 Indonesia di Jerman, Bima Sakti Langsung Didampingi Direktur Teknik Baru

Adapun timnas U-17 Indonesia juga akan melakukan pemusatan latihan (TC) di Jerman.

TC ini akan digelar pada September mendatang.

"Jadi Direktur Teknik yang akan kami datangi ini bisa mendampingi dulu timnas U-17 Indonesia selama empat bulan."

"Nanti akan kami umumkan kalau sudah saatnya," kata Erick Thohir.