Akui Telat Panas, Andalan India Semringah Gulung Fajar/Rian Lagi dan Juara Berturut-turut

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 24 Juli 2023 | 13:30 WIB
Ganda putra Indonesia, Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian (kiri), berpose bersama juara Korea Open 2023 Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty dari India usai partai final di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, 23 Juli 2023. (PBSI)

BOLASPORT.COM - Andalan ganda putra India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, senang terus menjaga tren positifnya pada tahun ini.

Rankireddy/Shetty kembali keluar sebagai kampiun dalam dua turnamen yang diikuti secara berturut-turut.

Setelah menyabet gelar pertama mereka pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour 1000 di Indonesia Open 2023. Mereka kembali berjaya pada Korea Open 2023.

Lawan yang dikalahkan juga merupakan pasangan ganda putra peringkat satu dunia yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Kedua pasangan juga baru bertemu pada ajang Indonesia Open di babak perempat final.

Baca Juga: Musuh Tersulit Anthony Ginting Diprediksi Naik Tingkat, Top 5 Tunggal Putra Membara Tuju Japan Open 2023

Saat itu, Fajar/Rian memang kalah cukup jauh dari segi permainan hingga menelan kekalahan dua gim langsung, dengan skor 13-21, 13-21.

Namun kali ini, Fajar/Rian mampu merepotkan ganda putra juara Asia yang sedang dalam performa terbaik mereka.

Fajar/Rian bahkan sempat memimpin dengan selisih delapan angka pada gim pertama dengan skor 19-11.

Namun dari situ, Rankireddy/Shetty mulai membaca pola permainan Fajar/Rian dan balik menyerang.