Paolo Maldini Tak Perlu Cari Loker, PSG dan Timnas Italia Siap Tampung

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 25 Juli 2023 | 05:00 WIB
Mantan direktur teknik sekaligus legenda AC Milan, Paolo Maldini. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Paolo Maldini tidak perlu mencari lowongan pekerjaan pasca-dipecat AC Milan. PSG dan timnas Italia dikabarkan siap untuk menampung.

Paolo Maldini harus lengser dari jabatannya sebagai direktur teknis AC Milan pada Juni lalu.

Perbedaan visi dan misi antara Paolo Maldini dan Gerry Cardinale selaku pemilik AC Milan menjadi penyebabnya.

Akibat dari perbedaan itu, karier Maldini di AC Milan tamat dengan pemecatan sebagai ujungnya.

Kepergian Maldini turut disusul rekan satu divisinya, Ricky Massara.

Massara turut didepak dari posisi direktur teknis juga karena berbeda paham dengan Cardinale untuk membangun tim pada musim 2023-2024.

Pemecatan Maldini tentu meninggalkan kekecewaan bagi sebagian besar pendukung AC Milan.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Christian Pulisic Ungkap 3 Sosok yang Bikin AC Milan Jadi Chelsea Mini

Tidak hanya legenda, pria asal Italia tersebut juga menjadi otak dalam pembelian cerdas AC Milan selama masa bakti empat tahunnya di San Siro.

Maldini terbukti berhasil membuat AC Milan menjuarai Liga Italia pada 2021-2022 dengan bermaterikan pemain hasil scouting-nya.