PSSI-nya Italia Ubah Kebijakan, AC Milan bak Rasakan Oase Menyejukkan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 27 Juli 2023 | 05:30 WIB
AC Milan diklaim memiliki target menjuarai Liga Italia musim 2023-2024. (FREDERIC J. BROWN)

Kini, mereka dapat bernapas lega dengan adanya kebijakan baru.

Dikutip BolaSport.com dari Football Italia, FIGC mengumumkan pemain berkewarganegaraan Inggris dan Swiss dianggap setara dengan warga UE (Uni Eropa).

Artinya, dengan keputusan dari PSSI-nya Italia itu, maka pemain Inggris dan Swiss yang datang ke Negeri Piza diperlakukan sejajar layaknya orang-orang di Uni Eropa lainnya.

FIGC bahkan menjamin perubahan aturan tersebut berlaku mulai musim 2023-2024 sampai seterusnya.

Kabar ini tentunya menguntungkan bagi sejumlah klub yang berkecimpung di Liga Italia.

Salah satunya adalah juara 19 kali Liga Italia, AC Milan.

Baca Juga: Koneksi Ajaib Messi-Busquets Bisa Jadi Anugerah Terindah Inter Miami

AC Milan menjadi salah satu klub Serie A yang aktif di bursa transfer musim panas 2023.

Namun, upaya mereka dalam mendatangkan pemain harus terbentur dengan aturan slot non-Uni Eropa di Liga Italia.

Sebelumnya mereka diketahui berhasil merekrut gelandang asal Inggris, Ruben Loftus-Cheek dari Chelsea.