BURSA TRANSFER - Man United Ketiban Berkah, Rasmus Hojlund Hanya Ingin Berseragam Setan Merah, Tolak Pinangan PSG

By Ivan Rahardianto - Jumat, 28 Juli 2023 | 10:30 WIB
Penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund, menjadi incaran Manchester United. (TWITTER.COM/TRANSFERINTEL)

BOLASPORT.COM - Rasmus Hojlund hanya ingin bermain untuk Manchester United. Ia tak tertarik gabung Paris Saint-Germain.

Salah satu prioritas Manchester United di bursa transfer musim panas 2023 adalah membeli penyerang baru.

Hal itu karena Setan Merah tak punya penyerang berkualitas di skuad mereka.

Man United hanya mengandalkan Marcus Rashford, yang notabene berposisi alami sebagai winger, untuk menjebol gawang lawan di musim 2022-2023.

Sementara penyerang natural mereka, Anthony Martial dan pemain pinjaman Wout Weghorst, gagal menunaikan tugasnya dengan baik di lini depan Setan Merah.

Keadaan di atas kemudian membuat Setan Merah bergerak aktif untuk mendapatkan penyerang baru musim panas ini.

Salah satu pemain yang menjadi incaran Man United adalah penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund.

Langkah Man United untuk mendapatkan Hojlund cukup terbuka lebar.

Baca Juga: Mantan Pemain Man United Serang Cristiano Ronaldo, Sebut CR7 Mata Duitan dan Pindah ke Arab Saudi karena Uang

Sebabnya, pemain asal Denamrk itu sangat ngebet ingin bermain bersama Setan Merah.