Supersub Persita Disorot Pemandu Bakat Luar Negeri, Saatnya Shin Tae-yong Panggil untuk Timnas U-23 Indonesia?

By Bagas Reza Murti - Jumat, 28 Juli 2023 | 19:30 WIB
Striker Persita Tangerang, Esal Sahrul mencetak gol ke gawang Persikabo 1973, dalam lanjutan Liga 1 2023-2024, Jumat (28/7/2023). (TWITTER.COM/PERSITAJUARA)

“Sejauh ini, dia hanya masuk dari bangku cadangan tapi langsung memanfaatkan peluangnya,” tulis @EKScouting.

Esal Sahrul sendiri masuk pemain U-23 yang dimainkan Persita Tangerang.

Memang ia baru berusia 21 tahun saat ini.

Bisa saja Shin Tae-yong memanggil pemain asli produk akademi Persita Tangerang ini untuk event terdekat, Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Striker Penakluk Persija Jadi Penyelamat, Persita Tahan Persikabo 1973 Lewat Drama 4 Gol

Pelatih asal Korea Selatan itu memang sedang mencari pemain U-23 untuk Piala AFF U-23 2023 dengan hadir di laga-laga Liga 1.

Esal sendiri terang-terangan berdoa agar ia bisa membela timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023.

Ia mengaku tidak akan menyia-nyiakan apabila benar dilirik oleh Shin Tae-yong.

"Mudah-mudahan saja pelatih timnas U-23 Indonesia bisa memanggil saya," kata Esal usai laga lawan Persija.

"Tapi saya pikir ini akan sulit karena banyak pemain-pemain muda di Indonesia bagus-bagus," tambahnya.