Aji Santoso Buat Pengakuan, Persebaya dan Persija Senasib

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 30 Juli 2023 | 14:15 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (29/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menilai timnya juga dalam kondisi yang kurang ideal jelang melawan Persija Jakarta.

Kedua tim akan bertarung dalam laga pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (30/7/2023).

Pada laga ini, Persija dipastikan akan kehilangan Marko Simic yang absen karena cedera.

Namun, Persebaya menyebut bahwa timnya juga tidak bisa tampil dalam komposisi terbaiknya untuk laga ini.

Baca Juga: Laga Persija Vs Persebaya Jadi Pertandingan Terakhir Aji Santoso?

Aji Santoso menjelaskan, Persija tetap jadi tim yang berbahaya tanpa Simic di lini depan.

Dia menilai bahwa tim Macan Kemayoran mengandalkan aspek kolektifitas.

Menurutnya, Thomas Doll sudah memiliki taktik sendiri meski pemain andalannya tersebut tidak bisa tampil.

Kondisi tersebut juga tidak jadi keuntungan bagi Persebaya.

"Semenjak Persija dilatih Thomas Doll dia lebih mengandalkan kolektifitas tim."