Hasil FP1 MotoGP Inggris 2023 - Awalan Manis Tim Valentino Rossi, Yamaha Huni 10 Besar

By Nestri Y - Jumat, 4 Agustus 2023 | 17:36 WIB
Pembalap Mooney VR6, Marco Bezzecchi, pole position MotoGP Belanda 2023 (MOTOGP.COM )

BOLASPORT.COM - Hasil FP1 (Free Practice) MotoGP Inggris 2023 didominasi dua pembalap Mooney VR46 Racing, Marco Bezzecchi dan Luca Marini.

Sesi latihan bebas pada MotoGP Inggris 2023 langsung didominasi para penunggang Ducati.

Marco Bezzecchi dan Luca Marini kompak menjadi pembalap paling unggul pada sesi latihan pertama yang dihelat di Sirkuit Silverstone, Inggris, Jumat (4/8/2023).

Dua murid Valentino Rossi itu tampil cukup impresif dalam mengawali masa adaptasi mereka pada seri pembuka usai jeda lima pekan musim panas MotoGP 2023.

Bezzecchi mencatatkan lap terbaik dengan 2 menit 0,295 detik.

Disusul Marini di tempat kedua, lebih lambat 0,036 detik.

Sedangkan posisi ketiga dihuni rider Prima Pramac, Jorge Martin.

Yamaha juga mengawali dengan manis lewat Franco Morbidelli (ketujuh) dan Fabio Quartararo (ke-10).

Baca Juga: Honda Oleng, Joan Mir Pilih Setia walau Alex Rins Punya Alasan untuk Pindah

Lima menit pertama sesi FP1 berjalan mulus bagi skuad Ducati.