Hasil Undian Kejuaraan Dunia 2023 - Jonatan Vs Lee Zii Jia, Rivalitas Fajar/Rian dengan Pawang Ganda Putra Indonesia Berlanjut

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 10 Agustus 2023 | 15:02 WIB
Aksi tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie pada babak kedua Australian Open 2023, Kamis (3/8/2023) (PBSI.ID)

Gregoria mendapatkan bye, adapun Putri Kusuma Wardani akan bertemu wakil Ukraina, Polina Buhrova.

Beralih ke ganda putra, empat pasang wakil Indonesia yang berstatus unggulan juga akan tidak bermain pada babak pertama.

Adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Meski demikian, ujian sulit baru akan dihadapi ganda putra Indonesia pada babak ketiga atau babak 16 besar.

Fajar/Rian misalnya yang berpotensi besar melanjutkan rivalitas sengit dengan ganda putra Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.

Dalam bagan pertandingan, Fajar/Rian dan Kang/Seo sama-sama tergabung ke dalam pul atas dan mendapatkan bye pada babak pertama.

Mereka juga kemungkinan tidak akan mendapatkan lawan yang terlalu tangguh pada babak kedua nanti.

Dengan demikian, duel Fajar/Rian vs Kang/Seo berpotensi kembali tercipta pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2023.

Baca Juga: Deteksi Musuh Potensial Fajar/Rian di Kejuaraan Dunia 2023, Juara Olimpiade dan Asia Terdepan

Sementara pada sektor ganda putri, Febriana Dwipuji Kusumawati/Amalia Cahaya Pratiwi akan menjadi pasangan unggulan nomor 16.