Kejuaraan Dunia 2023 - Raja Bulu Tangkis Axelsen Akui Justru Terbebani Bertanding di Kandang

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 11 Agustus 2023 | 14:45 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, pada final Japan Open 2023 di Yoyogi National Gymnasium, Minggu (30/7/2023). (TOSHIFUMI KITAMURA/AFP)

BOLASPORT.COM - Raja bulu tangkis tunggal putra dari Denmark, Viktor Axelsen, mengakui merasakan beban yang berat saat bertanding di kandang sendiri pada Kejuaraan Dunia 2023.

Kejuaraan Dunia 2023 akan dihelat di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, mulai 21 hingga 27 Agustus mendatang.

Sekitar kurang dari sepuluh hari lagi event turnamen nomor individu paling bergengsi digelar.

Pemain dengan gelar juara dunia dua kali itu merasa dirinya akan menjadi pusat perhatian di depan publik sendiri.

Hal itu yang membuat Axelsen cukup terbebani dengan ekspektasi harus menjadi juara.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Kata Fajar/Rian Soal Potensi Jumpa Musuh Bebuyutan dari Korea

Ya, Axelsen memang merupakan pemain yang begitu tangguh tangguh untuk dikalahkan.

Pencapaiannya pun juga bukan kaleng-kaleng. Tahun ini saja, Axelsen sukses menyabet gelar dengan level yang tinggi yakni Malaysia Open, Indonesia Open, dan Japan Open.

Akan tetapi soal bertanding di negara sendiri, Axelsen malah baru satu kali mencapai podium tertinggi.

Tepatnya pada Denmark Open 2021 yang merupakan turnamen dengan edisi spesial yaitu turnamen bulu tangkis BWF World Super 1000.