Hasil Liga 1 - Stefano Lilipaly Jadi Raja Assist, Borneo FC Menang atas Persikabo 1973 Meski Bermain dengan 10 Orang

By Bagas Reza Murti - Minggu, 13 Agustus 2023 | 20:53 WIB
Stefano Lilipaly dan Silverio, dua pemain yang bekerjasama mencetak gol dan jadi aktor kemenangan Borneo FC atas Persikabo 1973 di Stadion Segiri, pada lanjutan pekan ke-8 Liga 1 2023-2024, Minggu (13/8/2023). (TWITTER.COM/BORNEOSMR)

 

BOLASPORT.COM - Borneo FC berhasil menang 3-2 atas Persikabo 1973 di Stadion Segiri, pada lanjutan pekan ke-8 Liga 1 2023-2024, Minggu (13/8/2023).

Gol-gol kemenangan Borneo FC diciptakan oleh Silverio, Stefano Lilipaly dan rekrutan anyar mereka, Felipe Cadenazzi.

Sementara Persikabo 1973 hanya mampu membalas 2 gol lewat Rafael Conrado dan Jose Varela.

Stefano Lilipaly juga mencatat 2 assit dalam laga ini.

Pemain kelahiran Belanda itu kini untuk sementara jadi raja assist Liga 1 dengan koleksi 6 assist.

Dengan hasil ini, Borneo FC merangsek ke peringkat 4 klasemen sementara.

Baca Juga: Tinggalkan JDT, Jordi Amat Selangkah Lagi Menuju Liga Turki?

Jalannya Laga

Borneo FC yang berhasil menahan imbang Persija Jakarta di laga terakhirnya, kini langsung ngegas di laga kandangnya sekarang.

Pesut Etam langsung unggul cepat pada menit ketiga.

Sepak pojok Stefano Lilipaly disambut Silverio yang mulus masuk ke gawang Diky Indrayana. 1-0.

Tekanan terus dilakukan Borneo FC ke gawang Persikabo 1973 setidaknya pada 20 menit pertama.

Sepakan Stefano Lilipaly nyaris menggandakan keunggulan untuk Bornoe FC andai tak mengenai tiang gawang.

Petaka buat Borneo FC justru terjadi pada menit ke-28.

Baca Juga: Hasil Sidang Komisi Banding PSSI - Sanksi Marc Klok Dibatalkan dan Bebas Hukuman, tapi Persib Tetap Kena Denda Rp175 Juta

Serangan balik Persikabo 1973 membuat Silverio mau tak mau melakukan pelanggaran keras ke Dimas Drajad di depan kotak penalti.

Wasit langsung menghadiahi Silverio kartu merah karena posisi Dimas Drajad yang tinggal berhadapan dengan kiper.

Meski begitu, sepakan bebas Pedrinho masih bisa diamankan Nadeo Argawinata.

Pertandingan memanas di sisi lapangan, tepatnya di bench yang membuat dua orang dikartu merah oleh wasit.

Kedua orang itu masing-masing adalah manajer Borneo FC, Dandri Dauri Husein dan pelatih kepala Persikabo 1973, Salvador Rodriguez.

Borneo FC justru mampu menambah keunggulan pada menit ke-38.

Lolos dari jebakan offside, Stefano Lilipaly menaklukkan Dicky Indrayana dengan percaya diri. 2-0.

Baca Juga: Alasan Marc Klok Sudah Bisa Main Saat Persib Bandung Hadapi Barito Putera

Babak pertama ditutup dengan skor 2-0 untuk keunggulan Borneo FC.

Di awal babak kedua, Borneo FC yang bermain dengan 10 orang pemain justru bermain terus menyerang.

Tiga menit laga berjalan, Stefano Lilipaly melepaskan tendangan bebas ke kotak penalti yang langsung ditanduk oleh striker Argentina, Felipe Cadenazzi.

Ini merupakan gol perdana pemain yang jadi pengganti Matheus Pato itu.

Persikabo memperkecil ketinggalan pada menit ke-62.

Kesalahan lini belakang Borneo dihukum pemain pengganti, Rafael Conrado yang melesakkan tendangan kencang masuk ke gawang Nadeo Argawinata. 3-1.

Persikabo kembali mencetak gol kedua pada menit ke-89.

Baca Juga: Dalih Bojan Hodak Seusai Persib Gagal Menang Lagi di Kandang

Umpan dari sisi kanan ditanduk Jose Varela yang gagal diantisipasi Nadeo Argawinata. 3-2.

Persikabo gagal mengejar ketinggalan hingga peluit panjang dibunyikan.

Borneo FC mengunci kemenangan 3-2 atas Persikabo 1973.

Kartu Merah: Silverio, Salvador Rodriguez (pelatih Persikabo 1973), Dandri Dauri Husein (manajer Borneo FC)

Starting XI

Borneo FC (4-3-3): 25-Nadeo Argawinata; 56-Fajar Fathurrahman, 4-Leonardo Lelis, Silverio, 24-Diego Michiels; 12-Hendro Siswanto (22-Rizky Dwi 90+2'), 8-Kei Hirose, 19-Adam Alis (18-Taufany Muslihuddin 68'); 28-Terens Puhiri (13-Agung Prasetyo 31'), 91-Felipe Cadenazzi (10-Jesse Goselink 68'), 14-Stefano Lilipaly (90-Muhammad Sihran 90+3')

Pelatih: Peter Huistra

Persikabo 1973 (5-3-2): 20-Diky Indrayana; 28-Lucky Octavianto (5-Iman Fathurahman 67'), 13-Didik Wahyu, 15-Nikola Kovacevic, 4-Syahrul Lasinari (14-Rafael Conrado 46'), 9-Komarodin (22-Munadi 78'); 66-Syamsul Rifai (12-Roni Sugeng 46'), 7-Kaishu Yamazaki (77-Rizki Hidayat 46'), 93-Pedrinho; 11-Jose Varela, 97-Dimas Drajad

Pelatih: Salvador Rodriguez

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)