Hasil Piala Super Eropa - Man City Bekuk Sevilla dan Jadi Kampiun, Pep Guardiola Ukir Sejarah Baru

By Ivan Rahardianto - Kamis, 17 Agustus 2023 | 04:10 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol Cole Palmer ke gawang Sevilla pada laga Piala Super Eropa 2023. (ARIS MESSINIS / AFP)

Palmer mencetak golnya lewat sundulan kepala dari dalam kotal 16 setelah memanfaatkan umpan dari Rodri.

Gol dari Palmer membuat Man City sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Baca Juga: Kabar Buruk Datang dari Persib, David da Silva dan Teja Paku Alam Latihan Terpisah Jelang Lawan PSIS

Setelahnya, tidak ada lagi gol yang tercipta dan laga harus berakhir dengan skor 1-1 di babak kedua.

Hasil tersebut membuat laga dilanjutkan ke babak adu penalti.

Pada babak tersebut, Man City menang 5-4 dan keluar sebagai juara.

Dengan gelar ini, maka Pep Guardiola menjadi pelatih pertama yang meraih gelar Piala Super Eropa dengan 3 klub berbeda.

Waktu Normal: Man City 1-1 Sevilla (Cole Palmer 63'; Youssef En-Nesyri 25')

Adu Penalti: 5-4

Susunan Pemain

Man City (4-2-3-1): 31-Ederson; 25-Manuel Akanji, 2-Kyle Walker, 24-Josko Gvardiol,  6-Nathan Ake; 16-Rodri, 8-Mateo Kovacic 84; 80-Cole Palmer (19-Julian Alvarez 85'), 47-Phil Foden, 10-Jack Grealish; 9-Erling Haaland 

Pelatih: Pep Guardiola

Sevilla (4-2-3-1): 13-Bono; 16-Jesus Navas (4-Gonzalo Montiel 83'), 22-Loic Bade, 6-Nemanja Gudelj, 19-Marcos Acuna; 8-Joan Jordan, 10-Ivan Rakitic; 5-Lucas Ocampos, 21-Oliver Torres (26-Juanlu Sanchez 70'), 17-Erik Lamela (7-Suso 90'; 15-Youssef En-Nesyri (9-Rafa Mir 90')

Pelatih: Jose Luis Mendilibar

Wasit: Francois Letexier (Prancis)