Timnas U-23 Indonesia Dihuni Sejumlah Pemain Baru, Shin Tae-yong Punya Prospek Cerah untuk Masa Depan Skuad Garuda

By Wila Wildayanti - Jumat, 18 Agustus 2023 | 06:15 WIB
Ofisial Training Timnas U-23 Indonesia di Nonglalok Stadium, Kamis (17/8/2023). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, memiliki prospek cerah untuk masa depan skuad Garuda. Untuk itu ia memberi kepercayaan kepada pemain muda di Piala AFF U-23 2023 ini.

Laporan langsung wartawan BolaSport.com, Bagas Reza Murti dari Rayong, Thailand.

Timnas U-23 Indonesia ini bakal memulai perjuangan Piala AFF U-23 2023.

Tim Merah Putih dijadwalkan akan menghadapi Malaysia dalam laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: BREAKING NEWS - AFC Beri Surat, 2 Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Disanksi Tak Bisa Tampil di Piala AFF U-23 2023

Laga antara Indonesia melawan Malaysia ini bakal berlangsung di Nonglalok Stadium, Rayong, Jumat (18/8/2023) pukul 20.00 WIB.

Untuk menghadapi ajang dua tahunan ini, persiapan tim asuhan Shin Tae-yong memang tidak berjalan dengan mulus.

Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu beberapa kali harus mengganti pemain karena ada klub yang enggan melepas pemainnya ke skuad Garuda Muda.

Perubahan pemain memang terjadi beberapa kali, tetapi Shin Tae-yong juga memang telah memanggil sejumlah pemain baru dalam skuad ini.

Dalam skuad timnas U-23 ini terdapat lima pemain baru yang dipanggil Shin Tae-yong.