UFC Singapura - Jeka Saragih Diserobot, Runner-up Road to UFC dari Jepang Diam-diam Debut Duluan

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 25 Agustus 2023 | 13:50 WIB
Selebrasi petarung Indonesia, Jeka Saragih, usai memenangi semifinal Road to UFC, Minggu (23/10/2022) (MOLA TV)

"Salah satu pertarungan yang mencuri perhatian adalah duel Jeka melawan Anshul," kata Dana White melalui instagram pribadinya.

"Jeka adalah pertarung dari Indonesia yang berhasil meraih back to back knock-out," kata Dana White menjelaskan.

Hasil yang bertolak belakang dari Kazama yang hanya tampil dua kali pada Road to UFC dengan catatan satu kali menang dan satu kali kalah.

Kazama memenangkan laga pada perempat final dengan mengalahkan petarung asal China, Keremuaili Maimaitituoheti, hanya lewat keputusan angka dari dewan juri.

Baca Juga: Jadwal Baru buat Adrian Mattheis di ONE Championship, Bertemu Sesama Jagoan Spesialis Finis

Kemudian Kazama mendapat jalur khusus ke laga puncak dengan tidak bertanding pada semifinal karena lawan yang dihadapi, Kim Min-woo dari Korea Selatan, tidak mencapai berat badan.

Sementara di Final, Kazama kalah dari Rinya Nakamura lewat KO saat pertarungan berjalan 33 detik di ronde kesatu.

Dengan begitu, dua alumni road to UFC season pertama akan menjalankan debutnya di panggung resmi hajatan UFC pada akhir pekan ini.

UFC Singapura akan menghadirkan duel Max Holloway versus Chan Sung Jung 'Korean Zombi' yang akan digelar di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Sabtu (26/8/2023) malam waktu Indonesia. 

Jadwal UFC Singapura - Sabtu (26/8/2023)