Kejuaraan Dunia 2023 - Laju Viktor Axelsen Tamat, Juara Bertahan Kehilangan Gelar Usai Dipecundangi di Hadapan Publik Sendiri

By Nestri Y - Sabtu, 26 Agustus 2023 | 01:22 WIB
Tunggal putra nomor satu dunia sekaligus juara bertahan, Viktor Axelsen resmi kehilangan gelar usai dipecundangi HS PRannoy (India) pada perempat final Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Jumat (25/8/2023) waktu setempat. (YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO)

Ia mengulang pola yang sama dengan kekalahan dia sebelumnya ketika gagal mempertahankan gelar juara dunia pada edisi 2018.

Kala itu, setelah sebelumnya pernah menjadi Juara Dunia 2017, Axelsen juga kehilangan gelar pada edisi tahun berikutnya dengan terhenti di babak perempat final.

Bedanya, saat itu kekalahannya terjadi dalam dua gim langsung, ketika ia tumbang melawan Chen Long (China) dengan skor 19-21, 11-21.

"Saya tidak bisa bermain dengan nyaman. Apa yang ingin saya terapkan tidak berjalan sesuai dengan yang saya inginkan," ungkap Axelsen, usai laga melawan Prannoy hari ini.

"Tidak ada tekanan (karena bermain sebagai tuan rumah) sebenarnya, tetapi ya begitulah yang namanya pertandingan dan kehidupan."

"Kadang menang dan kadang kalah. Kita lihat saia bagaimana saya akan move on dari kekalahan ini," tandasnya.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Fukushima/Hirota Terkesan dengan Satu Keunggulan Apriyani/Fadia yang Sulit Dilawan