Agenda Timnas U-17 Indonesia Seusai Melakoni Uji coba Lawan Korea Selatan

By Wila Wildayanti - Sabtu, 26 Agustus 2023 | 20:20 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti (tengah), sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (26/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Uji coba ini bakal dimanfaatkan untuk menambah pengalaman para pemain.

Selain itu, pertandingan ini juga digelar untuk menemukan pemain terbaik yang bakal masuk skuad utama timnas U-17 Indonesia.

Nantinya hanya ada 26 hingga 28 pemain yang bakal dipilih oleh Bima Sakti tepat setelah melawan Korea Selatan.

Baca Juga: Uji Coba Lawan Korea Selatan, Bima Sakti Bicara Target Timnas U-17 Indonesia

Sebab hanya 28 pemain yang akan dibawa ke Jerman.

Untuk itu, agenda timnas U-17 Indonesia ini setelah menghadapi Korea Selatan ini yakni dipulangkan.

Bima Sakti mengatakan para pemain akan kembali dipulangkan terlebih dahulu ke rumah masing-masing.

Hal ini karena para pemain sudah menjalani TC selama dua bulan di jakarta.

Sehingga para pemain diharapkan bisa berkumpul dengan keluarga terlebih dahulu sebelum akhirnya kembali dipersiapkan untuk bertolak ke Jerman.

“Setelah tanggal 30 ini agenda kami break dahulu karena kami hampir dua bulan ini kami melakukan TC,” ujar Bima kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (26/8/2023).