Rivan Nurmulki Tak Ikut Asian Games 2022 adalah Keputusan Bersama Pelatih dan PBVSI

By Delia Mustikasari - Rabu, 30 Agustus 2023 | 13:16 WIB
Pemain Surabaya BIN Samator, Rivan Nurmulki, saat menghadapi Jakarta STIN BIN pada pertandingan final four Proliga 2023 di GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Kamis (9/3/2023) (WAHID FAHRUR ANNAS/BOLASPORT.COM)

Pada Kejuaraan Voli Asia 2023 yang dijadikan turnamen antara menuju Asian Games 2022, Indonesia mengakhiri kompetisi di peringkat ke-9.

Namun, Erwin enggan menjelaskan secara detail alasan Rivan tidak terpilih dalam tim ke Hangzhou.

Dia menjelaskan bagaimana peran pemain pengganti Rivan.

Baca Juga: Tanpa Rivan Nurmulki, Indonesia Berkekuatan 12 Pemain di Asian Games 2022

"Kalau yang saya lihat peran pengganti Rivan bisa bermain maksimal dan terbukti pada AVC (Kejuaraan Asia) kemarin mereka bisa membuktikan permainan yang cukup bagus walaupun memang masih ada kesalahan," ucap Erwin.

"Saya rasa wajar karena untuk menggantikan posisi opposite memang agak sulit. Saya yakin mereka juga ingin menunjukkan permainan yang baik," ujar Erwin.

"Saya rasa mereka bisa dan saya juga berharap semua mendukung keputusan ini (Rivan) karena kita butuh regenerasi. Siapa lagi yang menggantikan kalau Rivan tidak ada (dalam tim). Makanya harus dari sekarang kami siapkan," tutur Erwin. 

Manajer timnas voli putra Indonesia, Loudry Maspaitella sehari sebelumya membantah bahwa tidak dipanggilnya Rivan ke timnas ada kaitannya dengan kegaduhan yang sempat terjadi di dunia maya.

"Perlu diketahui bahwa pencoretan Rivan tidak ada kaitannya sama sekali dengan kritikan yang dia buat di medsosnya," kata Loudry seperti dikutip BolaSport.com dari Tribunnews.com.

Kepada BolaSport.com pada Rabu (9/8/2023), Loudry juga menuturkan bahwa Rivan sekaligus ingin menemani istrinya yang bersiap melakukan persalinan saat itu.