Pererat Koneksi dengan Mitra Bisnis dan Pelanggan, Helios Gelar Turnamen Bulu Tangkis Pertama

By BolaSport - Kamis, 31 Agustus 2023 | 16:00 WIB
PT Helios Informatika Nusantara telah selesai menyelenggarakan Helios Tournament 2023. (HELIOS)

BOLASPORT.COM - PT Helios Informatika Nusantara, penyedia solusi infrastruktur, cloud, dan digital serta merupakan anak perusahaan CTI Group telah selesai menyelenggarakan Helios Tournament 2023.

Acara ini diselenggarakan untuk pertama kalinya dengan tujuan mengakomodasi minat para pelanggan dan mitra bisnis dalam dunia olahraga.

Helios Tournament 2023 juga digelar buat mendorong kesadaran dan antusiasme untuk mengembangkan olahraga sebagai gaya hidup sehat dan bermanfaat.

Dalam semangat tema “Rising in Unity” , Helios mengadakan kompetisi bulu tangkis sebagai langkah awal dari rencana Helios Tournament untuk menambahkan lebih banyak cabang olahraga di masa depa.

Harapannya dapat mendorong lebih banyak mitra bisnis dan pelanggan Helios untuk berpartisipasi dalam olahraga serta mengadopsi gaya hidup sehat dan aktif.

Turnamen ini telah berlangsung selama dua hari pada bulan Agustus, bertempat di Gatsu Sport Center, dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus.

Sebanyak 32 tim berpartisipasi dalam turnamen ini dan gelar juara diraih oleh Bank Mega.

Peringkat kedua diraih oleh PT. Timah Tbk dan peringkat ketiga ditempati oleh PT. Harvest Perdana Kompakindo.

Selama turnamen, para peserta tidak hanya berkompetisi dalam pertandingan sengit, tetapi juga menjalin hubungan lebih dekat melalui interaksi santai di luar lapangan.

"Helios Tournament ini bukan hanya tentang kemenangan dalam pertandingan, melainkan tentang membangun hubungan yang bermakna dan memperat hubungan lama yang sudah terjalin," kata Royani Lo selaku Presiden Direktur Helios.