Launching Malut United FC untuk Liga 2 2023-2024, 30 Pemain Diperkenalkan

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 1 September 2023 | 17:33 WIB
Malut United FC memperkenalkan skuadnya untuk menghadapi Liga 2 2023-2024 pada acara launching tim, Jumat (31/8/2023) di Senayan. (DWI WIDIJATMIKO/BOLASPORT.COM)

Dengan kompetisi Liga 2 akan dimulai pada 10 September mendatang, Malut United pun menggelar acara launching tim.

Dalam acara itu diperkenalkan para pemain beserta seluruf anggota staf pelatih.

Malut United FC memperkenalkan 30 orang pemain.

Di posisi kiper ada Joko Ribowo, Aldhila Ray Redondo, Rizky Maulana Putra, dan Hendra Molle.

Aditya Putra Dewa dan Saddam Hi Tenang mengisi posisi bek kiri.

Untuk bek kanan ada Zulfikram Iskandar Alam serta Muhammad Bagus Nirwanto.

Muhammad Rio Saputro, Irsan Rahman Lestaluhu, Donny Monim, dan Dedy Gusmawan adalah penggawa tim di posisi bek tengah.

Para gelandang Malut United FC adalah Eduardus Aditya Dwi, Ichlasul Qadri, Muhammad Sebastian Veron, Achmad Subagja Baasith, Syarif Wijianto, Riki Togubu, Iswandi Andar, Firmansyah, Izmy Hatuwe, Rafly Selang, Finky Pasamba, dan Muhammad Isaev

Sebagai sayap ada Ilham Udin Armayn, Hendra Adi Bayauw, Rifal Lastory, dan Ridwan Tawainela.

Baca Juga: Jadi Tim Musafir 4.000 Kilometer, Malut United FC Tidak Akan Kekurangan Suporter