Kejutan Lain Di Indonesia Arena, Brasil Berhasil Tumbangkan Kanada

By Putri Annisa Maharani - Sabtu, 2 September 2023 | 07:45 WIB
Pemain Timnas Basket Brasil Bruno Caboclo (50) (FIBA WORLD CUP )

Baca Juga: Saingan Anthony Ginting Bisa Berkurang, Ada Bocoran Juara Dunia Mundur dari China Open 2023

Jordi Fernandez juga memuji Brasil yang bermain dengan keras.

Menurut dia, dalam hal defensif timnya masih cukup baik, tetapi tidak dengan offense.

Para pemain Kanada dinilainya tak mau berbuat hal yang dibutuhkan untuk mencetak angka seperti menciptakan jarak, membagi bola dengan baik, bergerak, dan saling mendukung. 

"Kami tidak layak menang. Saya percaya para pemain saya, mereka akan bekerja."

"Kami akan menonton video, bersiap untuk melawan Spanyol dan laga itu akan jadi pertandingan yang menyenangkan."

"Jadi, kami akan siap untuk pertandingan berikutnya," jelas Jordi.

Caboclo, yang pernah membela Toronto Raptors di NBA, mengatakan para pemain Brasil menjalani pertandingan yang bagus dengan mengikuti instruksi pelatih mereka.

Dia memuji Bruno De Conti melakukan pekerjaan yang bagus sebagai pelatih dengan menerapkan strategi tepat untuk menjinakkan Kanada.

Baca Juga: Pesan Peraih Emas Asian Games 2006 untuk Ganda Putra Malaysia, Fokus dan Jauhi Kontroversi

"Kami mengikuti perintahnya dan dari awal dia sudah mengatakan ini bukan pertandingan dengan skor tinggi, tetapi akan ketat."

"Hal itu yang terjadi dan kami menang," kata Caboclo.

Sementara De Conti mengungkapkan dia berusaha meredam kecepatan Kanada dengan melambatkan tempo.

"Strateginya sedikit ortodoks tetapi kami tetap memilih melakukannya. Para pemain melakukan tugasnya dengan hebat, mengeksekusinya dengan baik untuk meraih kemenangan," kata De Conti.