Gabung Man United, Sofyan Amrabat Diwanti-wanti soal Kerasnya Liga Inggris dan Diminta Belajar dari Kesalahan Casemiro

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 3 September 2023 | 11:30 WIB
Manchester United berhasil meyakinkan Fiorentina untuk melepas Sofyan Amrabat dengan status pinjaman di bursa transfer musim panas 2023. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Hal itu dikarenakan pengeluaran Man United lebih besar dari pemasukannya.

Manchester United kemudian menawarkan cara lain untuk memboyong Amrabat.

Mereka mengajukan tawaran peminjaman dengan biaya 2 juta euro kepada Fiorentina.

The Red Devils juga akan menyematkan opsi wajib beli di akhir masa peminjaman.

Namun, tawaran tersebut ditolak oleh La Viola.

Baca Juga: Barcelona Punya Duo Joao dan Dapat Grup Enteng, Xavi Sesumbar bakal Melaju Jauh di Liga Champions

Fiorentina lalu meminta Man United menaikkan biaya peminjamannya.

Man United pun menuruti permintaan tersebut dan menaikkan tawaran peminjamannya ke angka 10 juta euro plus opsi wajib beli.

Sementara itu, kedatangan Amrabat ke Old Trafford mendapatkan sambutan positif dari Rio Ferdinand.

Soalnya, dia menilai gelandang berusia 27 tahun itu merupakan tambahan kekuatan yang penting bagi Man United.