Kai Havertz Diprediksi Flop Sepanjang Musim, Arsenal Buang-buang Duit Rp1,2 Triliun

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 3 September 2023 | 12:00 WIB
Kai Havertz mencetak gol untuk Arsenal dalam laga pramusim Arsenal melawan MLS All-Stars di Audi Field Stadium, Kamis (20/7/2023). (TWITTER.COM/AFCSTUFF)

Nominal tersebut juga menjadikan Rice sebagai pemain termahal Inggris dalam sejarah, melampaui transfer Jack Grealish ke Manchester City pada musim panas 2021.

Sejauh ini, hanya Havertz dari tiga pemain mahal tersebut yang masih belum nyetel dengan Arsenal.

Dari tiga penampilannya di Liga Inggris, Havertz belum berhasil mengemas gol atau assist.

Pemain timnas Jerman tersebut juga terlihat tidak cocok dengan permainan Arsenal.

Baca Juga: Realitas Kejam Chelsea, Bakar Duit 19,4 Triliun untuk Ciptakan Rekor Terparah di Liga Inggris

Alhasil, saat ini mulai banyak muncul keraguan kepada Havertz.

Salah satunya datang dari William Gallas.

Dia bahkan memprediksi Havertz akan tampil flop sepanjang musim ini.

Lebih lanjut, Gallas mengkritik Arsenal mengapa mengeluarkan uang sebanyak itu untuk pemain seperti Havertz.

Menurutnya, dengan uang 75 juta euro, mantan klubnya tersebut seharusnya bisa membeli pemain yang lebih baik.