Rio Fahmi Bocorkan Wejangan dari Thomas Doll Sebelum Gabung ke Timnas U-23 Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 4 September 2023 | 23:00 WIB
Bek timnas U-23 Indonesia, Rio Fahmi, saat memberikan keterangan kepada media setelah menjalani sesi latihan di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (4/9/2023). (LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Rio Fahmi mendapatkan pesan khusus dari pelatihnya di Persija Jakarta yaitu Thomas Doll sebelum gabung Timnas U-23 Indonesia.

Pernyataan tersebut disampaikan saat latihan hari pertama Timnas U-23 Indonesia di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (4/9/2023) sore WIB.

Rio Fahmi sendiri jadi salah satu dari 27 pemain yang dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia.

Garuda Muda sendiri diproyeksikan untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada 6-12 September 2023.

Timnas U-23 Indonesia bakal satu grup dengan Turkmenistan dan China Taipei di Grup K.

Seluruh pertandingan Grup K bakal dilaksanakan di Stadion Manahan, Solo.

Timnas U-23 Indonesia sendiri bakal bersua dengan China Taipei pada 9 September 2023.

Tiga hari kemudian, skuad asuhan Shin Tae-yong bakal bersua lawan Turkmenistan pada 12 September 2023.

Baca Juga: Pratama Arhan Bicara Persiapan Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024: Tunggu Shin Tae-yong!

Sebelum gabung ke Timnas U-23 Indonesia, Rio Fahmi mengaku sudah mendapatkan wejangan khusus dari pelatihnya di Persija Jakarta, Thomas Doll.