Konflik Ten Hag vs Sancho Mulai Mereda, Man United Siapkan Skenario Terburuk

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 10 September 2023 | 23:45 WIB
Konflik Erik ten Hag dengan Jadon Sancho disebut-sebut mulai mereda. Meski demikian, Manchester United sudah menyiapkan skenario terburuk bagi mereka. (TWITTER.COM/MUFCFAITHFULS)

Sejauh ini, alternatif kedua menjadi yang paling mungkin bagi Man United dan Sancho.

Terlebih lagi, sempat ada rumor yang mengatakan bahwa klub Arab Saudi, Al Ettifaq, sempat mengajukan tawaran peminjaman untuk Sancho.

Akan tetapi, tawaran itu ditolak oleh Man United karena bukan skema transfer permanen.

Alhasil, The Red Devils berpeluang untuk melepas Sancho pada Januari 2024 nanti karena bursa transfer musim panas sudah ditutup.

Apabila kehilangan Sancho pada Januari nanti, maka bisa dibilang Man United akan rugi.

Pasalnya, sejak didatangkan dari Borussia Dortmund, Sancho belum menunjukkan performa terbaiknya di Old Trafford.

Baca Juga: Ngeri! 2 Pemain Manchester United Jadi Top Skor Kualifikasi Euro 2024

Padahal, Man United membeli winger berusia 23 tahun itu dengan harga yang cukup mahal, yakni 85 juta euro atau sekitar Rp1,40 triliun.

Sejauh ini, Jadon Sancho baru menorehkan 12 gol dan enam assist dari 82 pertandingan untuk Man United di berbagai ajang.

Kronologi Keributan Ten Hag dan Sancho