Jepang Bantai Jerman dan akan Bertemu Timnas Indonesia, PSSI: Tidak Ada yang Tak Mungkin

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 11 September 2023 | 11:15 WIB
Anggota Komite Eksekutif PSSI sekaligus manajer timnas Indonesia, Endri Irawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Pegadaian Tower, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (5/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Jepang memberikan kejutan setelah membantai Jerman dengan skor telak 4-1 pada laga FIFA Matchday di Volkswagen Arena, Wolfsburg, Jerman, Minggu (10/9/2023).

Keberhasilan itu tentu saja memberikan tekanan kepada timnas Indonesia.

Ya, Jepang dan timnas Indonesia tergabung bersama di Grup D Piala Asia 2023.

Di Grup D juga ada Irak dan Vietnam.

Adapun pertandingan Jepang Vs timnas Indonesia akan tersaji dalam laga terakhir Grup D Piala Asia 2023 di Stadion International Khalifa, Qatar, pada 24 Januari 2024.

Kemenangan telak Jepang itu mengundang komentar dari Anggota Exco PSSI, Endri Erawan.

Endri mengatakan bahwa dalam dunia sepak bola, tidak ada yang tak mungkin.

Baca Juga: FIFA Machday September 2023 - Shin Tae-yong Bahagia, Timnas Thailand Gagal Juara

Kesuksesan Jepang itu berkat berhasilnya federasi sepak bolanya yang mengembangkan si kulit bundar hingga mampu mengalahkan Jerman.

Sebenarnya ini bukan untuk pertama kalinya Jepang menang lawan Jerman.