Timnas U-23 Indonesia Menang Atas Turkmenistan, Presiden Jokowi: Ini Hadiah Ulang Tahun Erick Thohir

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 13 September 2023 | 09:50 WIB
Presiden Ri, Joko Widodo saat menyaksikan laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

Kedua tim sama-sama menunjukkan determinasinya di atas lapangan Stadion Manahan, Solo.

Dirinya mengaku senang dengan kemenangan Timnas U-23 Indonesia atas Turkmenistan.

Pria asal Kota Surakarta tersebut lebih senang lagi, karena kemenangan itu jadi yang perdana atas Turkmenistan di level U-23.

Seperti yang diketahui, Garuda Muda pernah dua kali bersua Turkmenistan pada level U-23 sebelum menang pada laga kemarin malam.

Pada dua pertemuan tersebut, Garuda Muda menelan dua kali kekalahan.

"Ya, sekali lagi saya datang bersama Pak Ketua PSSI, Pak Erick Thohir untuk memberikan dukungan pada laga malam hari ini antara U-23 kita, Timnas kita dengan Turkmenistan," ujar Presiden Jokowi kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Manahan, Solo.

"Dan laga nya saya lihat sangat keras, saling menyerang, dan sudah kita ketahui hasilnya bahwa ini sejarah."

Baca Juga: Ini Target Timnas U-23 Indonesia Selanjutnya Usai Lolos ke Piala Asia U-23 2024

"Karena saya tadi baru diberitahu sejak 2012 sampai sekarang belum pernah menang lawan Turkmenistan," ujarnya.

Presiden Jokowi mengaku kemenangan ini jadi hadiah ulang tahun untuk Ketua PSSI, Erick Thohir yang juga ikut menyaksikan Timnas U-23 Indonesia bertanding lawan Turkmenistan.