Usai Ramadhan Sananta, Timnas U-24 Indonesia Terancam Tidak Diperkuat Dua Pemain Lagi

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 18 September 2023 | 11:45 WIB
Beckham Putra dalam laga timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia di Rayong Provincial Stadium, Jumat (18/8/2023). (PSSI)

Pemain tersebut adalah Beckham Putra dan Kadek Arel.

Beckham Putra sedang mengalami cedera.

Pemain Persib Bandung itu juga sempat dicoret saat timnas U-23 Indonesia ingin tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 beberapa waktu lalu.

Lalu Kadek Arel yang dilaporkan sedang sakit.

Sejauh ini belum diketahui sakit apa yang menimpa bek Bali United itu.

Baca Juga: Persis Solo Minta Maaf dan Ungkap Alasan Tidak Lepas Ramadhan Sananta ke Timnas U-24 Indonesia

Kedua pemain itu pun kini masih berada di Indonesia.

Padahal, timnas U-24 Indonesia akan menjalani pertandingan pertama Grup F melawan Kirgistan pada Selasa (19/9/2023), pukul 18.30 WIB.

"Ada dua pemain yang sakit dan cedera dan belum berangkat yakni Beckham Putra dan Kadek Arel," kata pelatih timnas U-24 Indonesia, Indra Sjafri, saat dihubungi BolaSport.com, Senin (18/9/2023).

Meski begitu, masih ada peluang bagi Beckham Putra dan Kadek Arel menyusul timnas U-24 Indonesia di China.